google-site-verification=I3gsFmhNnwraRTClYNy7Zy_HRGb_d1DkfDUi6e1xs34 Manajemen Perkandangan ~ Medik Veteriner Mas Sehat | Blog Tentang Kesehatan | Mas Sehat ~ Blog Tentang Kesehatan | www.mas-sehat.com

Manajemen Perkandangan

Manajemen Perkandangan

  • Kandang merupakan salah satu faktor penting dalam pemeliharaan untuk melindungi sapi dari kondisi lingkungan yang dapat mengganggu kesehatan sapi seperti hujan, cuaca ekstrim, kedinginan dan lain sebagainya.
  • Perkandangan juga berfungsi untuk menjaga agar sapi tidak berkeliaran di sembarang tempat.
  • Bangunan kandang didesain dengan baik sehingga sehat dan nyaman untuk sapi, aman terhadap kasus pencurian dan memudahkan manajemen pemeliharaan seperti pemberian pakan, pengobatan dan pembersihan kandang.
  • Sebaiknya bangunan kandang didesain agar program biosekurity dapat dilakukan seperti pembatasan terhadap kontak dengan orang dan binatang dari luar. Mempunyai kandang isolasi untuk sapi yang sakit maupun yang baru datang. Disarankan mempunyai fasilitas desinfeksi untuk pengunjung, ternak yang baru datang dan peralatan kandang dari luar.
  • Pengaturan ventilasi sangat penting, yaitu kandang sebaiknya dapat dibuka dan ditutup.
  • Kandang di dataran rendah dibangun lebih tinggi dibandingkan dengan kandang di dataran tinggi atau pegunungan. Bangunan kandang yang dibuat tinggi akan berefek pada lancarnya sirkulasi udara di dalamnya. Di daerah dataran tinggi, bangunan kandang dibuat lebih tertutup, tujuannya agar suhu di dalam kandang lebih stabil dan hangat.
  • Kontruksi kandang pedet berbeda dengan kandang sapi dewasa, terutama mengenai perlengkapan dan ukuran luas kandang.
  • Kandang pedet dapat dibedakan antara kandang individual dan kelompok.
  • Pada kandang pedet individual, setiap ruangan kandang cukup dipisahkan dengan sekat-sekat yang berasal dari bahan besi atau pipa-pipa bulat, ataupun bambu dan kayu yang dibentuk sedemikian rupa sehingga tidak melukai kulit pedet. Tinggi penyekat cukup satu meter. Ukuran kandang individu untuk pedet umur 0 sampai dengan 4 minggu adalah 0,75 x 1,5 m.  Untuk pedet umur 4-8 minggu, ukuran kadang individu berkisar 1,0 x 1,8 m.
  • Pada kandang kelompok, pedet yang sudah besar dapat dipelihara bersama namun tempat pakan dan minum dibuat secara individual sehingga pemberian pakan dan minuman terjadi secara merata dan tidak terganggu satu sama lain. Pedoman ukuran kandang kelompok untuk pedet umur 4-8 minggu adalah 1 m/ekor dan umur 8-12 minggu adalah 1,5 m/ekor. Ketinggian dinding kadang 1 meter. Setiap kelompok sebaiknya tidak melebihi 4 ekor untuk menekan penyebaran penyakit, terutama diare.
Konstruksinya kandang sapi dewasa dapat dibedakan menjadi dua yaitu kandang tunggal yang terdiri satu baris dan kandang ganda yang terdiri dari dua baris yang saling berhadapan atau berlawanan

  • Bahan atap kandang dapat digunakan asbes, seng, genting, daun ijuk, daun alang-alang dan lain-lain. Bahan atap kandang yang ideal di daerah tropis adalah genting karena mudah didapat, tahan lama dan sirkulasi udara cukup baik. Sudut kemiringan atap sebaiknya sekitar 30o.
  • Bahan lantai kandang dibuat dari bahan yang tidak licin, namun mudah untuk dibersihkan seperti beton kasar dengan kemiringan sekitar 5o.
  • Perlengkapan kandang yang harus disediakan adalah tempat pakan dan minum dilengkapi alat-alat kebersihan seperti sekop, sapu lidi, sikat, selang air, ember dan kereta dorong.
  • Pembersihan kandang dilakukan secara rutin, yaitu kotoran sapi dibersihkan dari kandang dan dapat dimanfaatkan sebagai pupuk kandang maupun pupuk cair.
  • Pengendalian tikus dan serangga pengganggu (lalat, kutu, tungau, nyamuk dan lain-lainnya) penting untuk menekan kejadian penyakit sapi yang disebarkan oleh vektor-vektor tersebut.
Terima kasih telah membaca artikel tentang Manajemen Perkandangan di blog Medik Veteriner jika anda ingin menyebar luaskan artikel ini di mohon untuk mencantumkan link sebagai Sumbernya, dan bila artikel ini bermanfaat silakan bookmark halaman ini diwebbroswer anda, dengan cara menekan Ctrl + D pada tombol keyboard anda.

Artikel terbaru :

Mas Sehat | Blog Tentang Kesehatan | Mas Sehat ~ Blog Tentang Kesehatan | www.mas-sehat.com

1 komentar :

Numpang promo ya Admin^^
ingin mendapatkan uang banyak dengan cara cepat
ayo segera bergabung dengan kami di ionpk.club ^_$
add Whatshapp : +85515373217 || ditunggu ya^^

Balas